Home >> Listrik Prabayar dan PPOB >> Menghemat Listrik dengan Daya Listrik Besar

Menghemat Listrik dengan Daya Listrik Besar

Negeri yang kaya dengan sumber daya alam ini, penduduknya tidak akan menikmati harga yang murah untuk kebutuhan pokok dan vital sehari-hari selama pemimpin negeri ini tidak memiliki kepemimpinan yang baik, Salah satu kebutuhan penting yang semakin mahal harganya adalah listrik.

Bukti nyata adalah dengan adanya kebijakan pencabutan subsidi bagi pelanggan PLN, dan itu tidak sesuai dengan UUD 1945 bahwa kekayaan alam dikelola oleh Negara dan digunakan untuk rakyat, artinya siapapun memiliki hak mendapatkan subsidi. Ternyata hukum dan aturan hanyalah sebuah panduan yang tidak ada penerapannya dengan baik. Bagi rakyat kecil hanya bisa mengeluh tanpa solusi dan yang bisa dilakukan adalah melakukan penghematan-penghematan supaya bisa bertahan hidup.

Hara listrik tinggi jika tidak dilakukan penghematan, maka pelanggan PLN akan menanggung biaya yang besar hanya untuk listrik saja. Padahal kebutuhan sehari-hari tidak hanya listrik saja, ada kebutuhan penting lainnya. Salah satu yang memberatkan pelanggan PLN adalah keharusan menaikkan daya listrik, karena menaikkan daya listrik tidak dilakukan dengan gratis, artinya ada biaya besar yang harus dikeluarkan. Berikut biaya yang harus dikeluarkan :

Biaya Penyambungan Baru

sumber : https://www.indonesia.go.id

Penyambungan baru ke daya yang lebih tinggi biayanya tidak sedikit, semakin besar daya semakin mahal juga biaya penyambungan baru. Padahal kalau dilihat sebenarnya, bukanlah sebuah penyambungan, yaitu cuman menggan beberapa komponen listrik.

Biaya penggantian MCB

sumber : https://sonnysoleman.wordpress.com

Penggantian MCB adalah keharusan, karena dalam komponen tersebut ada standar yang sesuai dengan daya yang diinginkan, dan penggantian tersebut juga membutuhkan biaya. Sedikit banyak biaya yang dikeluarkan jika diakumulasi dengan biaya-biaya lainnya akan menjadi besar juga.

Biaya Pemakaian minimal Listrik

sumber : https://bisnis.tempo.co

Biaya minimal pemakaian ini seperti halnya jika pelanggan menggunakan listrik dibawah batas minimal pemakaian maka pelanggan tetap membayar sesuai dengan batas minimal yang ditetapkan, tetapi jika pemakaian melebihi batas minimal maka biaya sesuai dengan pemakaian. Artinya menghematpun sebenarnya tidak begitu berarti.

Biaya Tagiahan Listrik menjadi besar

sumber : https://palembang.tribunnews.com

Slogan PLN adalah pelanggan disuruh untuk berhemat energi, namun disisi lain, diharuskan memakai daya yang besar. Padahal daya yang besar adalah memberikan kesempatan untuk memakai listrik dengan boros. Apalagi saat ini jamannya semua perlengkapan dalam rumah tangga menggunakan tenaga listrik semua, mulai dari TV, mesin cuci, rice cooker, setrika listrik pompa air , ac, kipas angin, dan lain-lainnya. Jadi bagi pelanggan PLN supaya biaya bisa disesuaikan dengan kantong, harus betul-betul pandai dalam mengelola pemakaian listrik dirumah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *