Home >> Wisata >> 6 Hotel Dekat Kawah Ijen

6 Hotel Dekat Kawah Ijen

Hotel dekat Kawah Ijen menjadi tempat yang penting dan tempat yang banyak dicari sejak Kawah Ijen ini menjadi obyek wisata. Ada banyak hotel dekat Kawah Ijen saat ini baik itu yang berada di wilayah Banyuwangi maupun di wilayah Bondowoso. Gunung berapi yang semakin hari banyak pengunjungnya ini tidak hanya populer di Jawa Timur saja, tetapi obyek wisata ini sudah sangat dikenal di mancanegara.

Beberapa spot menarik dikawasan Kawah Ijen ini menjadi daya tarik para pengunjung baik dari dalam negeri maupun dari luar negeri. Sehingga salah satu pengelolaan obyek wisata ini membutuhkan penginapan sebagai tempat istirahat pengunjung sebelum melanjutkan perjalanan untuk menikmati pemandangan Kawah Ijen. Penginapan seperti hotel dekat Kawah Ijen ini juga sebagai tempat yang tepat untuk menikmati pemandangan alam sekitar Kawah Ijen.

Ada beberapa hotel dekat Kawah Ijen yang bisa menjadi rekomendasi saat kita ingin berlibur ke obyek wisata Kawah Ijen Jawa Timur. Diantaranya ada di bawah ini.

Hotel Catimor

sumber : https://ptpn12.com/

Hotel dekat Kawah Ijen ini memiliki bangunan yang sangat unik dan menarik. Bangunan hotel ini merupakan bangunan peninggalan belanda yang telah di bangun sejak tahun 1894. Pengelola hotel memang sengaja tidak merubah bangunan tua ini sebagai salah satu daya tarik pengunjung.

Catimor Homestay ini berjarak 50 km dari pusat kota, selain itu untuk menuju bandara penginapan ini hanya membutuhkan waktu 120 menit saja. Hotel dekat Kawah Ijen ini merupakan hotel yang sangat dekat dengan lokasi Kawah Ijen karena untuk menuju ke obyek wisata Kawah Ijen hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit saja.

Fasilitas yang ditawarkan di penginapan ini ada beberapa macam fasilitas yang bisa digunakan oleh pengunjung seperti kolam renang, wifi gratis, layanan kamar, air panas, tempat parkir, antar jemput bandara, dan lain-lain. Hotel ini juga menyediakan fasilitas 3 jenis kamar yaitu Superior room, Triple room dan standart room.

Hotel Arabica

sumber : https://pesonabromo.com/

Hotel Arabica merupakan salah satu hotel dekat Kawah Ijen yang berada di Desa Sempol, Bondowoso. Jarak dengan pos Paltuding yang dijadikan sebagai tempat mengumpukan bongkahan belerang para penambang hanya sekitar 13 km saja. Pada hotel dekat Kawah Ijen ini dipenuhi dengan banyak berbagai tanaman bunga sehingga pemandangan di sekitar hotel tampak indah yang bisa memanjakan mata pengunjung.

Hotel dekat Kawah Ijen ini juga merupakan kawasan perkebunan kopi Arabica sehingga saat di pagi hari para pengunjung bisa mencium bau harum aroma kopi sehingga menambah kenyamanan saat menginap di hotel ini. Tidak hanya menciup aroma kopi saja, tetapi para pengunjung juga bisa menikmati seduhan kopi arabica yang berasal dari perkebunan kopi di dekat hotel ini.

Di hotel ini menawarkan tiga jenis kamar yang bisa menjadi pilihan para pengunjung, diantaranya VIP Room, Standart Room dan Ekonomi Room. Tidak hanya kebun kopi saja yang ada di sekitar hotel dekat Kawah Ijen ini, tetapi juga ada perkebunan strawberry yang ada sejak tahun 2003.

Hotel Ijen Resort and Villas

sumber : https://www.booking.com/

Hotel Ijen Resort and Villas merupakan hotel mewah yang dekat dengan Kawah Ijen. Di kawasan ini kental dengan suasana pedesaan yang begitu asri sehingga para pengunjung bisa betah untuk berlama-lama di sini. Hotel dekat Kawah Ijen ini berlokasi di kaki Gunung Ijen tepatnya di desa Randu Agung Licin Banyuwangi dengan ketinggian 644 meter di atas permukaan air laut.

Hotel dekat Kawah Ijen ini menawarkan 30 kamar dengan setiap kamarnya dilengkapi beberapa fasilitas pendukung sehingga suasana di dalam kamar bisa membuat betah para pengunjung. Beberapa fasilitas pelayanan kamar juga disediakan di hotel dekat Kawah Ijen ini sehingga memberikan kepuasan kepada pengunjung.

Ijen View Hotel

sumber : https://www.tripadvisor.co.id/

Hotel dekat Kawah Ijen ini sudah di bangun sejak tahun 2005. Ijen View Hotel merupakan hotel dekat Kawah Ijen yang berada di JL. Kis Mangunsarkoro No. 888, Bondowoso. Hotel bintang tiga ini lokasinya cukup strategis karena lokasinya dekat denga pusat kota dengan jarak 1 km dan dekat dengan bandara yang hanya berjarak 200 km.

Hotel ini menjadi salah satu penginapan yang disukai oleh banyak pengunjung yang ingin berwisata di Kawah Ijen karena beberapa fasilitas yang menarik yang bisa dinikmati oleh pengunjung. Beberapa fasilitas hotel ini adalah tempat parkir mobil, layanan kamar 24 jam, Wi-fi di tempat umum, parkir valet, dan beberapa layanan lainnya yang bisa memuaskan para tamu atau pengunjung.

Hotel dengan 48 kamar ini setiap kamarnya ada beberapa fasilitas yang membuat nyaman tamu atau pengunjung seperti sofa, handuk, akses internet gratis, televisi layar datar, dan cermin. Layanan lainnya terdapat sauna kolam renang dewasa dan anak, spa, dan pijat. Layanan tersebut yang membuat para tamu betah untuk tinggal berlama-lama di hotel ini.

Hotel Anugerah

sumber : https://www.1001malam.com/

Hotel Anugerah yang berlokasi di JL. Letjen Sutoyo 12, Bondowoso ini merupakan hotel berbintang satu. Bagi pengunjung yang ingin menuju Kawah Ijen, hotel dekat Kawah Ijen ini bisa menjadi tempat bermalam yang cukup nyaman sesuai dengan kantong. Hotel dengan restoran ini memiliki beberapa fasilitas dan pelayanan dengan kualitas baik. Di hotel ini juga memberikan pelayanan penunjang bisnis sehingga para bisnismen dengan koleganya akan nyaman melakukan meeting di hotel ini. Fasilitas lainnya yang ada di penginapan ini seperti wifi, restoran dengan berbagai menu lezat, dan resepsionis ready 24 jam.

Hotel Baru

sumber : https://www.top-rated.online/

Hotel Baru juga menjadi salah satu hotel dekat Kawah Ijen yang berada di Bodowoso. Hotel yang berada di JL. Kartini 26, Bondowoso ini merupakan hotel bintang dua. Lokasi hotel ini cukup strategis yang berada dekat dengan pasar dan town square yang bisa diakses dengan jalan kaki saja. Di hotel ini juga memiliki beberapa jenis kamar yang bisa menjadi pilihan tamu atau pengunjung. Tamu bisa memilih kamar dengan AC atau dengan kipas angin, selain itu tamu bisa juga memilih kamar dengan kamar mandi pribadi atau kamar mandi bersama.

Hotel dekat Kawah Ijen ini menawarkan kamar dengan fasilitas AC, kamar mandi pribadi, dan TV hanya dengan biaya sewa 200 ribu per malam. Selain itu tamu juga bisa menikmati shower dan sarapan yang di antar ke kamar karena hotel ini tidak memiliki fasilitas restoran.

Nah, beberapa hotel dekat Kawah Ijen di atas bisa menjadi pilihan bagi kalian semua yang ingin menikmati keindahan alam Kawah Ijen yang berada di wilayah Banyuwangi dan Bondowoso. Hotel-hotel di atas tidak hanya sebagai tempat menginap sementara ketika ingin menuju Kawah Ijen, tetapi hotel-hotel di atas juga menawarkan beberapa fasilitas dan pemandangan yang sejuk dan asri disekitar hotel. Sehingga tamu dan pengunjung sangat betah untuk tinggal lebih lama di kawasan Ijen ini. Bagi pengunjung yang berasal dari Inonesia Timur, menginap di hotel diwilayah banyuwangi lebih dekat dengan Kawah Ijen dan sebaliknya bagi pengunjung yang berasal dari wilayah barat, hotel di wilayah Bondowoso bisa menjadi rekomendasi yang tepat untuk menuju Kawah Ijen.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *